Apa Itu Mining Crypto? Ini Penjelasannya Biar Semakin Paham!
Apa Itu Mining Crypto? Ini Penjelasannya Biar Semakin Paham!
Nona • Jul 1, 2024
Mining crypto atau penambangan crypto adalah salah satu cara untuk mendapatkan koin tanpa harus menukarkannya dengan uang konvensional. Oleh sebab itu, banyak orang yang berminat untuk menjadi penambang crypto.
Namun, melakukan mining crypto tidak semudah yang dibayangkan. Ada beberapa hal yang perlu kamu siapkan. Sebelum sampai ke bahasan tersebut, mari pahami dulu apa itu mining crypto dan cara kerjanya di dalam artikel berikut.
Apa itu mining crypto dan cara kerjanya
Mining crypto adalah aktivitas yang dilakukan untuk “menambang” mata uang crypto. Sama seperti emas, kamu bisa menambang crypto karena jumlahnya yang terbatas.
Bagaimana cara kerja penambangan tersebut? Umumnya, cryptocurrency dibangun di atas jaringan blockchain yang terdesentralisasi. Artinya, sistem tersebut tidak memerlukan pihak ketiga seperti bank untuk melakukan validasi transaksi.
Tugas tersebut akhirnya beralih ke tangan penambang. Siapa saja yang ada di dalam jaringan crypto bisa menjadi penambang. Untuk memvalidasi transaksi, penambang harus berlomba-lomba memecahkan algoritma rumit menggunakan komputer dengan spesifikasi tinggi dan tenaga listrik yang besar. Bagi yang berhasil melakukan validasi, ia mendapatkan reward berupa koin crypto.
Reward yang diberikan itu adalah bentuk kompensasi dari semua modal dan usaha yang dikeluarkan oleh penambang. Harapannya, reward itu bisa jadi daya tarik supaya orang-orang bersedia memvalidasi transaksi agar sistem cryptocurrency dapat berjalan dengan baik.
Metode kerja ini disebut dengan Proof of Work (PoW). Banyak orang yang mengkritik metode PoW karena dinilai boros listrik sehingga tidak ramah lingkungan. Akhirnya, muncul alternatif cara kerja baru dari mata uang crypto, yaitu Proof of Stake, di mana penambang tidak lagi perlu memecahkan algoritma. Penambang hanya perlu menyimpan koin crypto yang sudah ia punya dalam beberapa waktu dan bisa mendapatkan koin sebagai fee.
Jenis koin crypto yang bisa kamu mining
Ada lebih dari 14 ribu jenis mata uang crypto yang ada di dunia. Mana saja berpotensi jika ditambang? Berikut ulasannya.
Ethereum (ETH)
Ethereum adalah mata uang kripto dengan kapitalisasi pasar kedua terbesar setelah Bitcoin. Meskipun saat ini ETH masih menggunakan Proof of Work, sistem ini akan mengimplementasikan metode kerja Proof of Stake lewat Ethereum 2.0.
Saat ini, kamu akan mendapatkan 2 ETH sebagai reward dari memecahkan satu blok transaksi. Reward tersebut turun dari sebelumnya 3 ETH, sehingga kemungkinan harga ETH akan naik karena adanya keterbatasan pasokan.
Litecoin (LTC)
Litecoin adalah mata uang crypto yang masuk ke dalam peringkat 10 besar dengan kapitalisasi pasar terbesar. Untuk menambangnya, kamu bisa menggunakan GPU tanpa perlu membeli ASIC karena sistemnya menggunakan protokol SCRYPT. Untuk reward penambangan, kamu bisa mendapatkan 12.5 LTC per blok transaksi.
Namun, mata uang ini lebih tidak stabil daripada koin lainnya. Alasannya, LTC cenderung lebih mudah dipertukarkan lewat berbagai platform.
DASH (DASH)
DASH adalah mata uang kripto yang memungkinkan kamu bertransaksi dengan cepat dengan InstantSend dan PrivateSend. Menambang DASH bisa dibilang cukup menguntungkan, namun keuntungan yang kamu dapatkan tetap bergantung pada kesulitan jaringan, biaya listrik wilayah, hingga hashrate perangkat pertambangan.
Dogecoin (DOGE)
Berawal dari meme, Dogecoin kini menjadi mata uang kripto sungguhan dengan kapitalisasi pasar US$22,849,083,574! Berdasarkan Coinmarketcap.com, mata uang ini masuk ke dalam peringkat 11 berdasarkan kapitalisasi pasarnya.
Sama seperti LTC, DOGE juga menggunakan protokol SCRYPT sehingga kamu tidak perlu membeli komputer super mahal untuk menambang DOGE. Reward yang kamu dapatkan adalah 10 ribu DOGE.
Monero (XMR)
Monero atau XMR mengganti algoritma CryptoNote menjadi RandomX yang relatif lebih kompleks. XMR terus melakukan penggantian algoritma untuk mencegah penambangan ASIC. Jika menambang Monero, kamu akan mendapatkan 1.73 XMR per bloknya.
ZCash (ZEC)
ZCash atau Zero Cash adalah mata uang kripto yang bisa kamu tambang tanpa menggunakan graphic card. Hadiah dari block mining adalah sebesar 10 ZEC. Sistem transaksi ZCash murni anonim tanpa memerlukan identitas pribadi.
Itulah penjelasan singkat tentang mining dalam dunia cryptocurrency. Tertarik untuk mulai berinvestasi di cryptocurrency? Yuk download aplikasi Nanovest. Di sana kamu bisa membeli lebih dari 120 aset kripto selama 24 jam!