Berikut Daftar Orang Terkaya di Indonesia, Adakah yang Menjadi Inspirasimu?

Berikut tiga daftar nama orang terkaya di Indonesia, dalam artikel ini di bahas bagaimana mereka mencapai kesuksesan bisnis mereka, dan pelajaran hidup yang bisa di contoh.

article author image

AjengOct 15, 2024

article cover image

Forbes sudah merilis daftar orang terkaya di Indonesia, dari daftar ini disoroti dinamika kekayaan para pengusaha dan investor yang ada di Indonesia.

Dinamika kekayaan yang dimiliki oleh para pengusaha dan investor memperlihatkan perkembangan dalam sektor bisnis, teknologi, keuangan, dan industri lainnya secara global.

Terdapat puluhan nama yang masuk ke dalam kategori orang terkaya di Indonesia versi Forbes, namun yang akan di bahas dalam artikel ini hanya 3 nama saja.

Berikut 3 nama orang terkaya di Indonesia untuk tahun 2024.

Daftar 3 Orang Terkaya di Indonesia Tahun 2024

Pragojo Pangestu - US$75,4 miliar

Pragojo Pangestu merupakan orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan pribadi sebesar US$75,4 miliar, atau sekitar Rp1.171 triliun.

Ia merupakan anak dari pedagang karet, dan hanya bersekolah hingga Sekolah Menengah Pertama karena keterbatasan ekonomi.

Di Kalimantan ia bekerja menjadi seorang sopir angkutan umum dan membuka usaha dengan menjual bumbu dapur dan ikan asin.

Dari pertemuannya bersama Burhan yang merupakan pengusaha kayu asal Malaysia, ia bergabung dengan PT Djajanti Grup.

Karena etos kerja yang tinggi, ia berhasil mendapat jabatan sebagai General Manager Pabrik Plywood Nusantara setelah tujuh tahun mengabdi.

Jabatan sebagai General Manager hanya dijalankan satu tahun saja. Ia memutuskan resign dan membeli perusahaan kayu CV Pacific Lumber menggunakan pinjaman Bank.

Ajaibnya, ia dapat melunasi pinjaman dalam kurun waktu satu tahun. PT Barito Pacific menjadi perusahaan kayu terbesar di Indonesia pada orde baru.

Selanjutnya ia melakukan ekspansi bisnis dengan mendirikan PT Chandra Asri Petrochemical Center dan PT Tri Polyta Indonesia Tbk.

Pada 2007 Barito Pacific mengakuisisi 70% perusahaan petrokimia Chandra Asri, yang diperdagangkan di BEI. Pada 2011 Chandra Asri bergabung dengan Tri Polyta Indonesia dan menjadi produsen petrokimia terbesar.

Pragojo yang berasal dari pedalaman Kalimantan kini berhasil menjadi orang terkaya di Indonesia berkat kesungguhannya dalam bekerja, etos kerja yang tinggi menjadi modal dalam meraih keberhasilan tersebut.

Tidak hanya itu, ia pun akan mencari peluang lain agar ekspansi bisnisnya dapat berjalan dengan lancar.

Robert Budi Hartono - US$26,9 Miliar

Robert Budi Hartono merupakan orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan US$26,9 miliar, atau sekitar Rp395 triliun.

Ia memulai bisnis ketika ayahnya membeli usaha di bidang gramofon cengkeh yakni NV Murup, dan berganti nama menjadi Djarum pada tahun 1951.

Perusahaan hampir lenyap di lahap api pada tahun 1963, namun ia tidak putus asa dan berupaya membangun kembali perusahaan hingga memodernisasi peralatan pabrik.

Ketika sang ayah meninggal, bisnis Djarum diturunkan kepada kedua anaknya. Mereka mulai mengekspor produk ke luar negri, dan pada tahun 1975 mereka memproduksi dan mengenalkan produk rokok Djarum Filter, dan 1981 mengeluarkan merk Djarum Super.

Bersama sang kakak, ia mengekspansi bisnis salah satunya ke bidang perbankan, dan menguasai lebih dari 54% saham PT Bank Central Asia Tbk (BCA).

Pada tahun 2007 Djarum berhasil menguasai BCA sepenuhnya, hingga kini menjadi bank swasta terbaik di Indonesia.

Tidak hanya itu, Hartono Bersaudara melebarkan sayap ke berbagai sektor bisnis seperti di properti, agrobisnis, dan elektronik.

Meski memiliki kekayaan yang melimpah, tidak menjadikan mereka untuk menjadi orang yang sombong, bahkan tidak ingin dikenali. Penampilan yang sederhana, berpakaian seperti masyarakat biasa menjadi ciri khas mereka.

Lok Tuck Kwong - US$24 Miliar

Lok Tuck Kwong merupakan orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan US$24 miliar atau senilai Rp366 triliun.

Low Tuck Kwong mengawali karier menjadi seorang kontraktor di Perusahaan Konstruksi milik ayahnya, pada tahun 1972 memutuskan pindah ke Indonesia agar mendapat peluang karier yang baik.

Ia mendirikan PT Jaya Sumpiles Indonesia (JSI) pada tahun 1973, yang menangani pekerjaan umum, kontraktor pekerjaan tanah, dan struktur kelautan. Perusahaan tersebut menjadi pelopor pekerjaan pondasi tiang pancang dan terkemuka pada tahun 1980 dan 1990.

JSI masuk ke bisnis tambang batu bara dengan mengakuisisi PT Gunung Bayan Pratamacoal (GBP) dan PT Dermaga Perkasapratama (DPP). Pada tahun 2004 ia mendirikan Bayan Resources.

Bayan Resources mencapai peringkat ke-8 perusahaan batu bara terbesar di Indonesia dalam waktu 4 tahun saja.

Low Tuck Kwong melirik perusahaan SEAX Global untuk membangun sistem kabel bawah laut yang menghubungkan internet Singapura, Indonesia, dan Malaysia.

Karena pecinta binatang, ia pun memiliki kebun binatang seluas 200 hektar di area tambang batu bara miliknya di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Sebagai anak yang memiliki privilege karena ayahnya seorang pemilik perusahaan konstruksi, ia mempelajari bisnis langsung di perusahaan ayahnya.

Setelah itu, ia memberanikan diri untuk pergi ke Indonesia di usia 24 tahun untuk memulai bisnisnya sendiri. Sampai merubah status kewarganegaraannya pada tahun 1992.

Setelah mengetahui beberapa nama orang terkaya di Indonesia beserta bisnisnya, kamu bisa memulai untuk membangun kekayaanmu untuk mulai berinvestasilho!

Melalui platform investasi Nanovest, kamu bisa berinvestasi dalam berbagai aset seperti saham Amerika Serikat, emas digital, dan aset kripto mulai dari 5000 aja!

Unduh aplikasi Nanovest sekarang juga!

Nanovest News v3.23.0